SAMSAT/ KPPD DIY

SISTEM ADMINISTRASI MANUNGGAL SATU ATAP

Home
Penilaian Pengunjung: / 2
KurangTerbaik 

alt

Kantor Pelayanan Pajak Daerah (KPPD) DIY di Kabupaten Sleman berkomitmen untuk mewujudkan Zona Integritas dalam rangka menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK). Hal ini ditandai dengan kegiatan Penandatanganan  Pembangunan Zona Integritas KPPD DIY di Kabupaten Sleman. Pembentukan dan pemberdayaan Zona Integritas dalam Pelaksanaan Program Anti Korupsi merupakan upaya pengendalian dan pencegahan di lingkungan unit kerja KPPD DIY di Kabupaten Sleman terhadap pelaksanaan tugas yang mempunyai resiko adanya praktek korupsi.

alt

Kegiatan dimulai  dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh peserta, dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala KPPD DIY di Kabupaten Sleman Ibu Indraswari Wijaya, SH. dalam sambutannya kepala KPPD DIY di Kabupaten Sleman mengajak kepada seluruh unsur KPPD untuk terlibat dan berperan aktif dalam pembangunan zona integritas dalam rangka mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBK).

 alt

Salah satu bentuk komitmen pegawai dalam mendukung pembangunan Zona Integritas adalah dengan berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama dan pakta integritas. Pembangunan Zona Integritas harus didukung oleh semua unsur pegawai yang berperan  aktif dan mewujudkan WBK melalui kerjasama tim.

Penandatangan komitmen bersama dilanjutkan dengan  Penganugerahkan Penghargaan Kinerja Pegawai Berprestasi. Penghargaan diberikan kepada para pegawai yang berprestasi dalam semester I Tahun 2020, diharapkan dengan penghargaan terhadap kinerja pegawai tersebut akan memacu produktifitas kerja yang semakin baik, menciptakan kompetisi antar pegawai yang positif untuk meningkatkan kinerja masing-masing.

alt