Penilaian Pengunjung: / 21
KurangTerbaik 

Profil Samsat/KPPD Gunungkidul

Sejalan dengan transparansi informasi publik, untuk mendorong dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), serta peningkatan  pelayanan publik, perlu dilakukan berbagai upaya yang melibatkan partisipasi segenap kompenen masyarakat termasuk para Wajib Pajak, dalam mengemban tugas pokok dan fungsi institusi kami semakin dirasakan masyarakat.

Salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah penyampaian informasi mengenai potensi dan peluang pajak yang ada di Kabupaten Gunungkidul disamping dari sisi peningkatan pelayanannya kepada publik khususnya para wajib pajak kendaraan bermotor. Dengan Profil KPPD Kabupaten Gunungkidul ini, harapannya dapat menjadi sumber informasi  bagi siapa saja yang memerlukan terutama wajib pajak (WP), melalui penyajian data yang akurat dan  up to date.

Dengan demikian melalui informasi dalam Profil KPPD Gunungkidul ini, diharapkan akan dapat memberikan gambaran yang memadai tentang pengelolaan pajak yang menjadi kewenangan KPPD DIY di Kabupaten Gunungkidul serta penggunaanya.

Berbekal harapan-harapan di atas, semoga profil ini  dapat memberikan manfaat bagi siapa saja, khususnya stakeholder yang berkepentingan.

 

Lebih lengkap tentang Profil Samsat Gunungkidul? Download versi PDF disini